4 Cara Melihat Video Favorit di TikTok, Ternyata Gampang!

Cara Melihat Video Favorit di TikTok, Begini Langkah Mudahnya

TikTok memang dikenal sebagai platform media sosial yang menampilkan video pendek yang merupakan hasil karya berbagai kreator konten. Banyak konten yang menarik dan bermanfaat yang kerap menjadi favorit. Cara melihat video favorit di TikTok bisa dilakukan dengan lima cara mudah.

Sering kali ada banyak video yang memiliki konten yang disukai. Sehingga ingin disimpan atau diberikan tanda agar bisa ditonton lagi di kemudian hari. Namun dengan begitu banyaknya video yang diunggah setiap hari, tentunya terkadang sulit untuk menemukannya kembali.

Meski pendek durasinya, video yang ada di aplikasi TikTok memiliki konten yang amat beragam. Sehingga mampu memberikan hiburan, informasi, tutorial dan banyak hal lainnya. Kesukaan tiap pengguna tentu berbeda, namun cukup menyenangkan melihat berbagai konten tersebut.

Apa Maksud Favorit di TikTok?

Apa Maksud Favorit di TikTok?

Sebelum membahas tentang cara melihat video favorit di TikTok, pahami dulu bahwa ada sebuah fitur di aplikasi ini yang bisa membantu. Fitur ini disebut “Favorit” dan bisa membantu pengguna untuk memberi tanda pada video atau akun yang disukainya.

Sehingga bisa mudah menemukannya lagi saat ingin dilihat kembali. Termasuk juga untuk berbagi ke orang lain jika diinginkan. Selain itu, pengguna juga bisa memberi tanda pada akun yang kontennya kerap disukainya. Sehingga bisa mengetahui jika ada konten baru yang diunggah.

Dengan menggunakan fitur ini, pengguna bisa menyimpan video favoritnya dalam koleksi pribadi dalam akun miliknya. Hal ini sangat bermanfaat bagi para kreator konten, karena bisa memahami preferensi penonton dan bisa membangun basis penggemar setia pada akunnya.

Cara Menambahkan Video Favorit ke Koleksi Pribadi

Langkah pertama tentunya dengan mengumpulkan video favorit ke koleksi pribadi. Sehingga bisa ditonton kembali atau bagikan ke orang lain saat dibutuhkan. Begini langkah mudahnya:

  • Masuk ke aplikasi TikTok dan tonton berbagai video yang disukai.
  • Saat menemukan video yang ingin disimpan, ketuk ikon “Favorit” yang ada di sisi kanan layar. Ikonnya berbentuk seperti pita pembatas buku (bookmark)
  • Nanti akan diberikan opsi “Ditambahkan ke Favorit”.
Nanti akan diberikan opsi “Ditambahkan ke Favorit”
  • Ikon tersebut akan berubah menjadi warna emas untuk menandakan bahwa video tersebut telah tersimpan dalam koleksi favorit pribadi.

Pada aplikasi TikTok, semua penggunanya akan bisa melihat ada banyak sekali jumlah video yang diunggah orang setiap harinya. Kontennya juga amat beragam, mulai dari unjuk bakat, beragam tutorial, liputan khusus, bahkan liputan kegiatan sehari-hari yang terjadi di sekitarnya.

Itu sebabnya banyak video di TikTok yang banyak mendapatkan “like” dan menjadi favorit banyak orang. Konten tutorial atau info praktis bahkan seringkali disimpan orang agar bisa dimanfaatkan saat dibutuhkan. Setelah mengetahui cara mudah untuk menyimpan video favorit, pengguna tidak ketinggalan informasi.

Cara Melihat Video Favorit di TikTok

Setelah bisa menambahkan video favorit ke koleksi pribadi, tentunya pengguna sekarang bisa menambahkan banyak video yang disukai sebagai video favorit. Kapan saja ingin dilihat atau dibagikan, pengguna bisa melakukannya dengan mudah dengan langkah berikut:

  • Masuk ke aplikasi TikTok lalu tekan menu “Profil” di kanan bawah layar.
  • Lanjutkan dengan memilih opsi “Favorit
Lanjutkan dengan memilih opsi “Favorit”
  • Nanti akan diperlihatkan semua video yang telah tersimpan dalam koleksi pribadi. Tekan saja video yang ingin dilihat lagi. Selesai.

Cara yang dijelaskan di atas bisa dilakukan melalui berbagai perangkat mobile seperti smartphone atau tablet. Baik yang menggunakan sistem operasi Android ataupun iOS (iPhone atau iPad). Asalkan sudah mengunduh dan memasang aplikasi TikTok di perangkat tersebut.

Langkah yang sama berlaku untuk penggunaan aplikasi TikTok di PC atau laptop dengan masuk melalui situs web TikTok di https://www.tiktok.com. Namun jangan lupa untuk login lebih dulu ke akun pribadi yang dimiliki di TikTok.

Cara Melihat Video Favorit di TikTok Bagi Kreator Konten

Cara yang dijelaskan di atas berlaku untuk pengguna yang ingin melihat video favorit yang disimpan dalam koleksinya. Kali ini yang akan dijelaskan adalah cara melihat video favorit di TikTok yang disukai oleh orang. Setidaknya ada empat cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan informasi ini.

Mengetahui video mana yang banyak disukai orang memberikan manfaat tersendiri bagi para kreator konten. Salah satunya adalah jadi memahami konten seperti apa yang disukai oleh para penonton. Dengan begitu bisa memikirkan konten serupa agar tetap mendapatkan banyak penonton.

Penting sekali bagi para kreator konten untuk selalu memantau perkembangan atau reaksi dari penonton atas berbagai video yang diunggahnya ke aplikasi TikTok. Khususnya bagi mereka yang secara serius mendalami aktivitas ini.

Dengan pemantauan rutin, bisa dilihat jenis konten yang disukai, mana yang menjadi favorit banyak penonton, konten yang kurang disukai dan banyak hal lainnya. Semuanya bisa menjadi dasar pemikiran untuk mengembangkan berbagai ide untuk pembuatan konten.

1. Melalui Daftar Notifikasi

Cara ini merupakan cara termudah untuk mengetahui video mana yang banyak disukai oleh penonton. Begini langkah mudahnya:

  • Masuk ke aplikasi TikTok lalu tekan ikon “Lonceng” yang ada di bagian kanan bawah layar
  • Nanti akan diperlihatkan daftar notifikasi. Dari daftar ini akan terlihat video mana saja yang mendapatkan “Like” dan berapa banyak jumlahnya.
Nanti akan diperlihatkan daftar notifikasi. Dari daftar ini akan terlihat video mana saja yang mendapatkan “Like” dan berapa banyak jumlahnya

2. Memanfaatkan Menu Statistik

Menu ini sebenarnya banyak sekali manfaatnya namun jarang yang menggunakannya. Padahal dari menu ini, para kreator konten bisa mendapatkan banyak informasi terkait dengan akun miliknya. Termasuk video mana yang mendapatkan banyak “Like” dan menjadi favorit penonton. Begini caranya:

  • Pilih video yang ingin dilihat statistiknya lalu pilih ikon “titik tiga” di kanan bawah layar
  • Lanjutkan dengan memilih opsi “Statistik
Lanjutkan dengan memilih opsi “Statistik”
  • Pada halaman statistik ini akan ditampilkan daftar pengguna yang telah memberikan “Like” pada video tersebut.

3. Melalui Fitur “Like”

Cara ini juga terbilang mudah dilakukan dan bisa memberikan gambaran video mana yang banyak disukai orang, langkahnya adalah seperti berikut:

  • Login ke akun pribadi di TikTok lalu pilih ikon “Hati” di bagian bawah layar
  • Nanti akan diperlihatkan daftar semua video yang diberi tanda “Like”. Dari informasi ini akan terlihat konten seperti apa yang banyak disukai penonton
Nanti akan diperlihatkan daftar semua video yang diberi tanda “Like”. Dari informasi ini akan terlihat konten seperti apa yang banyak disukai penonton

4. Melalui Tanda Pagar atau Tagar (Hashtag)

Cara melihat video favorit di TikTok berikut ini memang untuk melihat reaksi terhadap konten yang dibuat mengikuti tagar tertentu. Jadi bukan informasi dari data umum seperti cara sebelumnya. Namun dari tagar ini bisa terlihat reaksi penonton terhadap konten yang dibuat. Begini cara memeriksanya:

  • Buka kolom pencarian di aplikasi TikTok lalu ketik tagar dari video yang dibuat tersebut
Buka kolom pencarian di aplikasi TikTok lalu ketik tagar dari video yang dibuat tersebut
  • Nanti akan diperlihatkan semua video yang menggunakan tagar tersebut.
  • Tekan video yang dibuat agar bisa melihat jumlah “hati” atau “like” yang diberikan pada video yang dibuat tersebut.

Cara melihat video favorit di TikTok memang bisa dilakukan dengan mudah. Sehingga mudah untuk menemukannya kembali jika diinginkan. Namun ternyata kegiatan ini juga memiliki manfaat tambahan bagi para kreator atau pembuat konten.

Karena dengan mengetahui video mana yang mendapatkan banyak “like” (suka), maka bisa dijadikan dasar untuk melihat kesukaan penonton. Sehingga bisa dijadikan ide untuk kreativitas dalam membuat video yang berikutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *