Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok, Sangat Mudah!

Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok, Sangat Mudah!

Cara melihat postingan ulang di TikTok dapat kamu lakukan dengan sangat mudah. Hingga saat ini, TikTok masih menjadi aplikasi media sosial yang sangat populer. Bahkan, kepopulerannya mampu mengalahkan social media lainnya seperti Facebook, Twitter, maupun Instagram.

Banyak fitur yang tersedia di TikTok. Salah satunya fitur yang memungkinkanmu untuk bisa melihat kembali sebuah konten atau postingan dengan mudah. Lalu bagaimana cara melakukannya? Berikut pembahasan selengkapnya.

Apa Itu Fitur Repost di TikTok?

Repost atau posting ulang merupakan fitur terbaru yang dihadirkan TikTok sekitar tahun 2022. Kemungkinan ide hadirnya fitur ini karena terinspirasi oleh fitur retweet atau postingan ulang yang terdapat di Twitter. 

Melalui fitur ini, kamu bisa membagikan konten atau video ulang agar bisa terlihat oleh orang lain. Umumnya, ketika kamu membagikan ulang konten atau video tertentu maka kemungkinan muncul juga di FYP pengikut atau follower pemilik konten tersebut.

Menurut informasi, awalnya TikTok hanya memberikan izin untuk memposting ulang video yang sudah lewat di for your page alias FYP. Akan tetapi, seiring berjalannya waktu fitur tersebut mendapatkan update.

Alhasil, kamu sudah bisa membagikan video atau konten apapun sesuai yang kamu inginkan. Kalau kamu masih bingung cara melihat kembali postingan tersebut, caranya sangat mudah.

Untuk melihat kembali postingan di TikTok memang mudah, asalkan pengguna tidak membatasi akses ke kontennya. Jika konten tersebut dibatasi, akibatnya kamu tak bisa lagi melihat ulang, memutar, apalagi mengunduh konten tersebut.

Dengan kata lain, ketika kamu sudah menerapkan langkah-langkah di bawah dan ternyata belum bisa karena terdapat pengaturan privasi dari pemilik konten. Selain itu, ketika kamu ingin melihat ulang konten karena ingin mengunggah kembali maka sebaiknya kamu memahami aturan serta persyaratannya.

Salah satunya adalah dengan mencantumkan kredit terhadap pemilik atau pembuat konten. Bisa dengan menandai atau tag akun pemilik konten atau postingan tersebut.

Bagi yang belum tahu, untuk tombol posting ulang TikTok hampir sama dengan fitur retweet yang terdapat di Twitter. Hanya saja, untuk posting ulang pada TikTok memang tak muncul secara langsung di profil pengguna.

Akan tetapi, hanya dibagikan menuju page for you user TikTok lain. Itulah mengapa masih ada beberapa orang belum tahu cara melihat serta menghapus postingan ulang di TikTok.

Bagaimana Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok?

Berikut ini adalah 4 cara melihat postingan ulang TikTok yang bisa kamu coba lakukan, yaitu:

1. Cara Melihat Repost di TikTok Pribadi

Berikut tutorial ketika ingin melihat kembali postingan atau konten yang kamu unggah di akun TikTok milikmu.

  • Buka aplikasi TikTok melalui ponselmu.
  • Kemudian langsung masuk ke profil akun TikTok.
  • Setelah berhasil menuju profil, nanti pada laman profil tersebut kamu dapat melihat konten yang sudah kamu unggah, video tersimpan, video yang kamu privasi, video yang kamu sukai, atau video yang kamu repost.
  • Video-video tersebut berada di tab yang berbeda-beda. Adapun cara melihat konten yang kamu repost, maka kamu tinggal klik tab repost.
  • Pada tampilan tersebut, terlihat seluruh konten TikTok yang pernah kamu posting ulang.

2. Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok Orang Lain

Berikutnya cara untuk melihat kembali konten TikTok milik orang lain. Nanti kamu bisa melihat kira-kira konten apa saja yang pernah kamu repost akun orang lain.

Akan tetapi, konten yang kamu posting ulang tersebut hanya dapat terlihat oleh teman saja. Ketika akunmu sudah mem-follow akun TikTok tersebut, kamu dapat langsung melihat konten yang di-repost.

  • Langkah pertama, silakan kamu temukan akun TikTok yang videonya ingin kamu lihat ulang. Tinggal mencarinya lewat kolom search dan ketik nama akun.
  • Usahakan juga kamu sudah berteman atau mem-follow akun tersebut.
  • Setelah berhasil menemukan akun target, silakan buka profilnya dan kamu akan melihat beragam konten tersedia.
  • Klik tab repost lalu kamu dapat langsung melihat konten apa yang telah di-repost oleh akun tersebut.
  • Selesai.

Sangat mudah, bukan? Bahkan, langkah-langkah tersebut tidak memerlukan waktu lama. Siapa saja bisa melakukannya, lalu tinggal pilih konten mana yang ingin kamu tonton ulang.

3. Melihat Riwayat TikTok yang Disukai

Tutorial berikutnya yaitu bagaimana cara untuk melihat history konten apa saja yang pernah kamu sukai atau like. Berikut pembahasannya.

  • Buka TikTok melalui smartphone.
  • Jika belum login, silakan kamu masuk menggunakan akun TikTok milikmu.
  • Kemudian pergi ke profil akun TikTok.
  • Cari ikon berbentuk hati dan klik ikon tersebut lalu tunggu (ikon hati terletak paling kanan).
  • Nanti akan terlihat history konten yang pernah kamu like.

4. Melihat Riwayat Konten yang Tersimpan

Selanjutnya yaitu bagaimana cara melihat postingan ulang di TikTok yang kontennya kamu simpan. Mungkin kamu pernah menonton konten yang menurutmu sangat menarik, inspiratif, atau edukatif.

Kemudian kamu memutuskan untuk menyimpan konten tersebut. Dengan begitu, kamu bisa melihatnya kembali suatu saat ini jika memerlukannya. Lalu bagaimana cara melihat postingan tersebut? 

  • Silakan buka aplikasi TikTok lewat smartphone.
  • Setelah itu, login menggunakan akun TikTok milikmu.
  • Masuk ke menu Profil.
  • Nanti kamu akan melihat ikon simpan yang letaknya di sebelah kiri ikon hati.
  • Kemudian akan terlihat video apa saja yang sudah kamu save.
  • Tinggal kamu cari mana video yang hendak kamu tonton ulang.
  • Selesai.

Mengapa Ingin Melihat Postingan Ulang?

Pastinya ada alasan tersendiri kenapa seseorang ingin menonton atau membagikan kembali video di TikTok. Beberapa alasan tersebut yaitu:

1. Video Menarik 

Alasan pertama, kamu ingin melihat kembali video di TikTok karena memang video tersebut sangat menarik. Mungkin konten tersebut menghadirkan sesuatu yang informasinya benar-benar kamu butuhkan. Kemudian kamu memutuskan untuk menontonnya kembali video tersebut.

2. Membagikan ke Orang Lain

Selain menarik, alasan lain seseorang melihat ulang konten di TikTok karena ingin membagikan ke pengguna lain. Mungkin kamu merasa bahwa isi dari konten tersebut memang perlu untuk disebarkan ke orang lain. Lalu kamu memutuskan melihat ulang dan share ke teman atau user lain di TikTok.

Apakah Bisa Menghapus Konten yang Telah Direpost?

Selain mempelajari bagaimana cara melihat kembali konten di TikTok, informasi berikutnya yaitu bagaimana cara menghapus konten tersebut. Mungkin kamu ingin menghapus satu atau beberapa konten dari daftar yang sudah kamu repost.

Caranya juga terbilang cukup mudah untuk kamu lakukan. Berikut langkah-langkah membatalkan repost.

  • Pertama, silakan buka aplikasi TikTok.
  • Kedua, temukan video atau konten yang sudah kamu repost sebelumnya.
  • Klik pada ikon “Share atau Bagikan”.
  • Ketuk pada ikon yang berwarna kuning dan bertuliskan “hapus postingan ulang” alias “remove repost”.
  • Selesai.

Sudah Paham Cara Melihat Postingan Ulang di TikTok?

Sekian pembahasan terkait cara melihat postingan ulang video di TikTok milikmu maupun orang lain. Melakukan repost atau posting ulang memang tidak ada salahnya, namun pastikan kamu melakukannya dengan lebih bijak. Mislanya, dengan memberikan apresiasi berupa like atau komentar video dari kreator yang bersangkutan. 

Dengan begitu, kamu tetap memberikan apresiasi kepada kreator tersebut. Nah, sekarang kamu sudah tahu cara melihat repost video TikTok dan hanya perlu mengikuti tutorial tersebut serta disesuaikan dengan yang kamu butuhkan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *